Wabup OKI Ajak Warga Menabung di Bank Sumsel Babel


OKI—-, Mitra Setia Pembangunan di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Bank Sumsel Babel kembali mengelar Penyaringan Undian Hadiah Tabungan Pesirah Grand Prize periode Januari sampai Desember 2021 di Gedung Kesenian Kayuagung.

“Menabung di Bank Sumsel Babel bearti telah turut serta membangun daerah. Lebih dari itu, rajin menabung bearti kita telah berinvestasi untuk kehidupan jangka panjang”, ujar Wabup Shodiq sebelum pengundian pemenang Tabungan Pesirah Grand Prize,  (10/2).

Wabup Shodiq mengingatkan bagi pemenang hadiah utama jangan lupa untuk berzakat atas hadiah yang didapat.

“kedepannya, kita berharap agar Bank Sumsel Babel khususnya Cabang Kayuagung dapat terus berinovasi meningkatkan kualitas pelayanan bagi seluruh nasabah”, imbuhnya.
Nurhanim Farida, PPS Bank Sumsel Babel Cabang Nurhanim FaridaKayuagung dalam sambutannya mengatakan Bank Sumsel Babel dan kelima Capem Tugumulyo; Tulung Selapan; SKPD; Mesuji dan Lempuing Jaya selama tahun 2021 menghimpun dana masyarakat dengan total DPK 732 Miliar dengan penyaluran kredit sebesar 910 Miliar.

Penyaluran kredit, dikatakan Hanim disalurkan dalam berbagai sektor usaha, modal kerja, investasi, KUR Replanting Perkebunan Sawit, Pertanian, Usaha masyarakat dan UMKM

“Undian Tabungan Pesirah ini merupakan Genda rutin yang kami selenggarakan setiap tahunnya di seluruh cabang-cabang Bank Sumsel Babel di Sumatera Selatan dan Bangka Belitung. Ini adalah bentuk wujud TANDA CINTA Bank Sumsel Babel kepada seluruh masyarakat Kabupaten OKI yang telah menerima kehaditan kami”, kata Hanim

Hanim berharap, kehadiran Bank Sumsel Babel dapat memberikan kemajuan yang sinergi baik bersama pemerintah maupun masyarakat di Bumi Bende Seguguk ini. (Dis)

Berita Terkait

Top