Pejabat Walikota Hadir Grand Opening Mie Gacoan 1


PRABUMULIH, suarasumsel.net — Mie Gacoan Cabang kota Prabumulih yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman Prabumulih mengelar Syukuran Grand Opening yang dibuka langsung oleh Pejabat Walikota Prabumulih H.Elman ST.MM.

Mie Gacoan merupakan makan an produk asli Indonesia yang dijual dengan harga sangat terjangkau alias murah meriah serta mengusung konsep tempat yang menarik sehingga dapat diminati oleh semua kalangan.

Keberadaan Mie Gacoan ini menjadi keuntungan bagi masyarakat kota Prabumulih. Karena selain menjadi satu penyumbang pendapatan asli Daerah (PAD) juga memberikan lapangan pekerjaan kepada warga sekitar untuk bekerja sebagai karyawan.

Diketahui ada sebanyak 70 orang crew yang baru saja dinyatakan lulus diterima bekerja di PT Mitra baik Sukses ( mie Gacoan)ini setelah bersaing dengan sekitar 300 orang pelamar beberapa waktu lalu.

Dalam sambutannya, H. Elman ST.MM menyampaikan bahwa Pemerintah kota Prabumulih sangat mendukung ada nya Resto Mie Gacoan ini karena menjadi salah satu Investasi sekaligus mengurangi pengganguran di kota Prabumulih.

“Prabumulih adalah tempat yang pas untuk berinvestasi terutama soal makanan dan bisa dipastikan tidak akan merugi.
Karena masyarakat luar kabupaten banyak yang singgah ke kota Nanas ini,” ujar nya.

Meski demikian, orang nomor satu di kota Prabumulih, itu juga mengingatkan agar mie Gacoan tersebut menjaga kwalitas dan pelanggan sehingga akan terus diminati oleh para pelanggan.

“Kuncinya jangan merubah rasa.pertahankan Originalitas dan pelanggan yang terbaik kepada pelanggan yang terbaik kepada pelayanan sehingga usaha ini bisa bertahan,” Imbuhnya. (Ermawati).

Berita Terkait

Top