UKW Dewan Pers- UPN Resmi Ditutup, 4 Peserta Dinyatakan Mundur


 

PALEMBANG, Suarasumsel.net –-Pelaksanaan Ujian Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan Dewan Pers berkerja sama dengan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta, Sabtu (26/6) bertempat di Hotel Aston Palembang secara resmi ditutup dengan penyampaian hasil UKW.

Perwakilan UPN, Saibansah Dardani S.Ag pada laporannya mengatakan, dari 54 peserta UKW yang lolos tes pra UKW, hanya 50 peserta yang hadir mengikuti ujian sedangkan 4 peserta lainnya dinyatakan mengundurkan diri karena sampai limit waktu yang ditentukan tidak datang ke lokasi ujian.

“Dari 50 peserta yang mengikuti ujian tersebut terdapat 3 peserta yang dinyatakan belum dapat direkomendasikan untuk menyandang status wartawan bwrkompeten, sedangkan 47 peserta lainnya direkomendasikan kepada Dewan Pers untuk mendapatkan status wartawan berkompeten,” ujarnya.

Salah satu penguji dari UPN, Arif Wibowo mengemukakan bahwa kegiatan UKW yang digelar Dewan Pers berkerja sama dengan UPN Veteran Yogyakarta kali ini telah melahirkan 47 jurnalis yang berkompeten, teruji menjunjung tinggi etika pers dan terbiasa berkerja secara profesional bertanggung jawab dan menjaga kode etik jurnalistik.

“Kepada peserta yang berhasil lolos UKW hari ini (27/6), jangan menjadi tinggi hati dan lupa diri justru melekatnya status wartawan berkompeten tersebut merupakan awal untuk menjaga marwah jurnalis dalam menjalankan tugas dan fungsinya sesuai ketentuan jurnalistik,” ujarnya.

Arif Wibowo berpesan kepada peserta yang belum lolos uji kompetensi agar tidak berkecil hati, jadikanlah momen UKW kali ini sebagai pembelajaran menghadapi UKW-UKW berikutnya, persiapkanlah diri untuk menghadapi pelaksanaan UKW 6 bulan kemudian. (Nov)

Berita Terkait

Top