Beni Hernedi dkk Imbangi Polres Muba 4-4
SEKAYU, –Selain menyehatkan tubuh, olahraga juga bisa menjadi sarana mempererat tali silaturahmi. Seperti halnya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan para perangkat daerah Muba.
Adalah menyelenggarakan pertandingan sepakbola persahabatan gabungan antar Forkopimda dan ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Muba, dengan diawali senam pagi bersama, di Stadion Serasan Sekate, Jumat (28/1/2022).
Pertandingan sepak bola antara tim Forkopimda yang pimpin Plt Bupati Muba Beni Hernedi SIP, Kapolres bersama Dandim 0401 Muba Letkol Arh Fariz Kurniawan SST MT, Ketua Pengadilan Agama Sekayu Waluyo SAg MHI, dan Kepala Perangkat Daerah, serta ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Muba melawan Tim Polres Muba yang perkuat Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy SH SIk MSI dan jajarannya tersebut berakhir dengan skor imbang 4 : 4.
Plt Bupati Muba Beni Hernedi SIP yang pada kesempatan itu turun sebagai penjaga gawang mengatakan pertandingan tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar sesama, baik antara ASN maupun Forkopimda Kabupaten Muba, juga untuk meningkatkan imunitas tubuh dimasa Pandemi COVID-19.
“Kegiatan ini sangat bagus karena selain sarana olahraga, melalui pertandingan ini bisa menjaga hubungan kerja yang baik dan sinergitas lainnya,” ujar Beni Hernedi
Ia berharap kegiatan olahraga setiap hari Jum’at ini dapat dilaksanakan secara rutin dan diikuti oleh seluruh kepala OPD nantinya dan juga unsur forkopimda.
“Mudah-mudahan kita bisa berolahraga bersama secara rutin, Alhamdulillah hari ini pak Kapolres, pak Dandim, dan Ketua Pengadilan Agama juga ikut main,” tandasnya.
Senada, Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy SH SIk MSI mengungkapkan, bahwa melalui olahraga bersama ini terjalin sinergitas yang kuat sehingga dalam pelaksanaan tugas khususnya dalam menghadapi berbagai permasalahan bisa dikomunikasikan secara baik.
“Pertandingan ini merupakan wujud sinergitas antara Forkopimda dan pemerintah daerah dan masyarakat guna terjalinnya silaturahmi serta kekompakan guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif,” ucap Kapolres Muba. (Lin)