Bupati Empat Lawang Tandatangani Nota Kesepakatan dengan Kemendikbudristek


Bupati Empat Lawang Joncik Muhammad,  menerima Audiensi sekaligus Penandatangan Nota Kesepakatan dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) , (04/09/2021) di ruang kerja Bupati.

Joncik didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Rita Purwaningsih,, Bunda PAUD Kabupaten Empat Lawang . Hepy Safriani,

Penandatangan Nota Kesepakatan dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPM). . Suyato  kepala LPMP Sumatera Selatan dan Dr. Sugianto, Kepala BP PAUD DIKMAS Provinsi Sumsel terkait Program Sekolah Penggerak.
.
“Program Sekolah Penggerak adalah upaya untuk mewujudkan visi Pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila.'” ujar Joncik.
.
Program Sekolah Penggerak berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi (literasi dan numerasi) dan karakter, diawali dengan SDM yang unggul (kepala sekolah dan guru).
.
“Program Sekolah Penggerak merupakan penyempurnaan program transformasi sekolah sebelumnya. Program Sekolah Penggerak akan mengakselerasi sekolah negeri/swasta di seluruh kondisi sekolah untuk bergerak 1-2 tahap lebih maju. Program dilakukan bertahap dan terintegrasi dengan ekosistem hingga seluruh sekolah di Indonesia menjadi Program Sekolah Penggerak.”ujarnya (pro)

Berita Terkait

Top