Amankan Kunjungan Presiden Jokowi, Kodim 0406 Terjunkan 4 Ribu Personel
LUBUK LINGGAU, suarasumsel.net —
Persiapan pengamanan jelang kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Muratara, Lubuklinggau, Musi Rawas, Empat Lawang dan Kabupaten Lahat mendekati persiapan 100 persen.
Sebagaimana diketahui, Jokowi berencana berkunjung ke 5 wilayah di Sumatera Selatan diantaranya Kabupaten Muratara, Lubuklinggau, Musi Rawas, Empat Lawang dan kabupaten Lahat, pada tanggal 30 sampai 31 Mei 2024.
“Untuk mendukung keamanan dan persiapan keamanan dalam rangka kunjungan Presiden Jokowi, ya kita melaksanakan persiapan semaksimal mungkin sesuai SOP yang ada,” kata Plh Dandim 0406 Lubuklinggau yang juga Kasi Ren Korem 044/Gapo, Kolonel Arh Sugiri pada Selasa (28/5/24).
Dijelaskan, Plh Dandin 0406, TNI sudah bersinergi dengan Polri maupun unsur terkait lainnya untuk mempersiapkan kunjungan kerja Presiden ke empat wilayah ini.dan untuk kesiapannya sudah mendekati 100 persen.
Ditambahkannya, mengenai jumlah personel yang diterjunkan dalam pengamanan kunjungan Presiden Joko Widodo, di ungkapkannya Kurang lebih berjumlah bakal diterjunkan 4.000 personel untuk lima wilayah yang bakal dikunjungi presiden.
“Jadi setiap titik yang akan dilewati dan dikunjungi, sudah disiapkan standar untuk operasi keamanan kunjungan presiden, untuk sementara ada 5 wilayah yang akan dikunjungi Presiden Jokowi.” tambahnya.
Kolonel Arh Sugiri menegaskan, untuk Semua yang bakal dikunjungi atau tidak dikunjungi kita sudah persiapkan SOP, Standard Operasi Pengalaman kelimanya wilayah tersebut sudah disiapkan pengamanan sesuai dengan SOP. (Bang Herly)