Belum 1 Tahun, Bangunan Rumah Bayang Dinas Peternakan Di SDT Rusak Parah Tidak Layak Fungsi
Kondisi rumah bayang Screen house Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan
SEMENDE, Suarasumsel.net — Bangunan Rumah Bayang Screen House Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Kabupaten Muara Enim yang dibiayai dana APBD Tahun Anggaran (TA) 2021 dan dilaksanakan CV Cahaya Purnama belum genap 1 tahun sudah rapuh dan dalam kondisi rusak parah.
Berdasarkan pengamatan di larangan, kondisi bangunan Rumah Bayang Screen House tersebut terlihat kasat tidak layak digunakan lagi, hal ini dapat dilihat dari kondisi kelambu untuk menutupi kerangka rumah sudah hancur dan rapuh begitu di pegang langsung hancur dan keropos.
Camat Semende Darat Tengah (SDT), Khairul B. Sos saat dikonfirmasi membenarkan kondisi bangunan rumah bayang screen house tersebut dan mempersilahkan Awak media konfirmasi langsung dengan pelaksana bangunan atas nama Mahrut.
“Iya kondisi bangunan memang seperti yang terlihat, itu bangunan Mahrut, silakan kamu komfirmasi dulu dengan Mahrut terkait bangunan tersebut karena itu bangunan dari pertanian,” katanya.
Hal senada juga disampaikan Sekretaris camat SDT, menurutnya kondisi bangunan screen house memang sudah hancur dan tidak di pasang saniyonya padahal dalam Rancangan Anggaran Biaya (RAB) terdapat pengadaan Sanio.
Pelaksana CV Cahaya Purnama, Mahrut saat dihubungi melalui ponselnya tidak menjawab, begitu pula Kepala Dinas Pertanian, Ulil Amri saat dikonfirmasi melalui pesan What shap juga tidak ada jawaban. (Nofri)