DPD Golkar Prabumulih Fasilitasi Bantuan BPPT & Anggota DPR RI
PRABUMULIH, suarasumsel.net— Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Prabumulih, Sabtu (28/8) bertempat di Cafe Mie Jowo Uncle Syam Gunung Ibul menyalurkan bantuan dari Badan Riset dan Inovasi Nasional bersama anggota DPR RI H Alex Noerdin untuk membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat ditengah pandemi.
Kegiatan bakti Inovasi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) oleh Badan Riset dan Inovasi nasional bersama anggota DPR RI H Alex Noerdin ini dihadiri Walikota Prabumulih diwakili Staf ahli Walikota H Amilton, Ketua DPD Golkar Prabumulih Syamdakir Amrullah Edy Hamid, Ketua DPRD Sutarno SE, Ketua Fraksi Golkar Prabumulih Welizar SE, anggota DPRD Apriansyah dan H Zainudin serta undangan.
Dalam sambutannya Ketua DPD II Partai Golkar Prabumulih, Syamdakir Edy Hamid menyatakan dalam masa pandemi Covid-19, banyak elemen masyarakat terkena imbas terutama para pengusaha UMKM yang menurun omsetnya.
“Pemberian bantuan teknologi dan disfusi ini merupakan usaha dari BPPT serta BRIN bersama H Alex Noerdin dalam membantu masyarakat terutama UMKM dalam bertahan dalam masa pandemi ini, bantuan ini sangat diperlukan dan kita berharap dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” katanya.
Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM diwakili Staf Ahli Walikota, H Amilton menyatakan apresiasi yang tinggi kepada BPPT dan Anggota DPR RI H Alex Noerdin dalam memberikan bantuan teknologi dan inavasi kepada Kota Prabumulih.
Hal senada juga disampaikan perwakilan BRIN, Ade Resti menyatakan pemberian bantuan ini dapat menambah dan menumbuhkan perekonomian masyarakat.
“Dengan bantuan ini efektivitas usaha lebih meningkat, bantuan yang diserahkan berupa mesin pembuat pentol bakso sebanyak 2 (dua) buah, Helm sebanyak 24 buah, bantuan bioflok 2 (dua) buah serta alat hidroponik,” ujarnya.
Anggota DPR RI, H Alex Noerdin mengungkapkan, bahwa pihaknya memfasilitasi bantuan dari BPPT dan BRIN kepada masyarakat di Sumsel, menurutnya wilayah Sumsel adalah masuk wilayah Daerah Pemilihan (Dapil)-nya, maka dirinya memberikan fasilitas agar bantuan ini dapat diterima serta dimanfaatkan dengan baik.
“Disamping itu juga, bantuan ini tak ada kaitan dengan urusan politik, sebelumnya kami juga sudah menyerahkan bantuan ventilator ke Rumah Sakit Kayuagung dan Rumah sakit AK Gani, nanti kita bersama BPPT dan BRIN akan ke Muara Bedak, memberikan bantuan alat penyuling air,” lanjutnya. (Nov)