Pertamina Bagikan Sembako Kepada Warga Pali


Pertamina Upstream Regional Sumatra Adera Field (Pertamina Adera) sebagai salah satu unit operasi Pertamina di sektor hulu selalu memperhatikan masyarakat yang berada di sekitarnya. Bentuk perhatian ini salah satunya diwujudkan melalui partisipasi kegiatan sosial maupun bantuan untuk kepentingan umum di sekitar wilayah kerja perusahaan.

Pada bulan Ramadan 1442 H, Pertamina Adera menyalurkan 1.080 paket sembako untuk desa-desa di sekitar wilayah kerja Pertamina Adera. Paket sembako ini tersedia atas kerja sama dengan Bazma dan Kejaksaan Negeri Penukal Abab Lematan Ilir (Kejari PALI), bertempat di Yayasan Al Furqon, Desa Raja, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI.

Agenda penyerahan secara simbolis dihadiri Manager Adera Field Dodi Tetra Atmadi dan Kasi Datun Harius Prangganata S. H., M. H. serta Kasi Pidum Dwi Pranoto S. H. dari Kejari PALI, dan segenap pengurus yayasan.

“Pertamina Adera tetap melaksanakan kegiatan sosialnya bersama masyarakat sekitar wilayah kerja perusahaan walaupun saat ini sedang terjadi transisi organisasi. Kami juga telah memprogramkan perbaikan jalan yang berlubang di beberapa titik serta perbaikan jembatan. Kami memerlukan waktu untuk merealisasikan komitmen ini karena pelaksanaannya terdiri dari beberapa tahapan kerja dan kami ingin memastikan bahwa setiap tahapannya sesuai dengan peraturan. Kami mohon dukungan pemerintah daerah khususnya pemerintah desa dan masyarakat untuk mendukung upaya-upaya kami ini,” jelas Dodi.

Dodi turut menyampaikan agar seluruh masyarakat mendoakan Pertamina Adera agar bekerja selamat serta dapat menunjang kebutuhan energi minyak dan gas bumi (migas) nasional.

Laporan Sistem Operasi Terpadu (SOT) SKK Migas tanggal 3 Mei 2021 year-to-date menunjukkan produksi minyak Pertamina Adera berada di angka 1.466 barel minyak per hari (bph) atau 113% dari target yang ditetapkan. Sedangkan produksi gas bumi berkisar di angka 10,51 juta standar kaki kubik per hari atau 232% dari target. (rilis)

Berita Terkait

Top