Akibat Konsleting Listrik Hanguskan 1 Rumah dan 1 Unit Sepeda Motor
LAHAT, suarasumsel.net —- Dengan sigap pasukan Damkar Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Lahat meluncur ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), usai menerima laporan dari warga terkait adanya kejadian kebakaran.
Peristiwa kebakaran tersebut, menimpa korban Jon Kenedi (43) warga kelurahan Kota Baru kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, pada Rabu (24/4/2024) sekira pukul 17.35 WIB.
Dari kejadian ini, mengakibatkan korban harus kehilangan 1 (satu) unit rumah (warung manisan), serta 1 (satu) sepeda motor (SPM), dan mengalami kerugian mencapai 350 juta.
Beruntung dari peristiwa kebakaran akibat dugaan Konsleting Listrik ini, tidak merambah kerumah-rumah warga lainnya, serta tidak sampai menelan korban jiwa.
Kasat Pol-PP, Linmas, Damkar Pemkab Lahat Herry Kurniawan S.STP, M.Si melalui Kasi Sanpran Damkar Lahat, Heru Sutopo SH mengungkapkan, usai menerima laporan dari warga Yuniwan Purnama terkait adanya kejadian kebakaran di Jl Bhayangkara RT 04, RW 02 Nomor 39 kelurahan Kota Baru Lahat, Pasukan Damkar Pemkab Lahat langsung menuju kelokasi sekira pukul 17.42 WIB.
Untuk penanggulangan sendiri, diakui Heru, Damkar Pemkab Lahat menerjunkan 3 unit Armada Damkar, dan 2 unit mobil Tanki, dibantu 50 personil serta 6 personil dari BPBD Lahat, TNI 6 personil, dan Kepolisian 5 personil.
“Akibat dari kejadian ini, satu buah rumah karyawan swasta PT Tambang Ulimanitra milik Jon Kenedi (43) warga kelurahan Kota Baru Lahat, Kabupaten Lahat ludes di Lalap Sijago Merah,” ujar Kasi Sanpras Damkar Pemkab Lahat.
Untuk penyebab kebakaran ini, dijelaskan Heru, dugaan sementara akibat Konsleting Listrik, namun, beruntung tidak sampai menelan korban jiwa.
“Selain satu buah rumah, kobaran api juga membakar satu unit sepeda motor (SPM) sehingga, mengakibatkan korban mengalami kerugian ditafsir mencapai 350 juta rupiah. Dan, api berhasil dijinakkan sekira pukul 18.20 WIB,” pungkas Heru. (Din)