Gantikan Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE, MIP Jabat Dandim 0405/Lahat
LAHAT, suarasumsel.net —– Posisi Komandan Distrik Militer (Dandim) 0405/Lahat dipegang, Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP periode tahun 2022 – 2023, kini beralih kepada Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP.
Dalam sambutannya, Dandim 0405/Lahat yang lama, Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP menegaskan, waktu berjalan begitu cepat hampir 1 tahun 9 bulan bertugas disini, membawahi 3 Kabupaten/Kota.
“Atas nama pribadi menyampaikan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh Forkompimda 3 wilayah, prajurit di 13 koramil dan warga sekitarnya,” ujar Toni Oki Priyono SIP, pada Kamis (7/12/2023).
Alhamdulillah, sambung Toni Oki Priyono, selama ini suasana keramahan dan kehangatan selalu diterima di manapun berada di 3 daerah.
Permohonan maaf selama penugasan di Kodim 0405/Lahat yang menyinggung, melukai dan menyakiti pada kesempatan ini minta maaf sebesar-besarnya.
“Momentum disini sangat luar biasa, bertugas di beberapa wilayah Basemah bagi ukurannya kawasan yang makmur.
Anugerah kedamaian dan kemakmuran semuanya melihat ada di 3 wilayah tersebut,” ulasnya.
Untuk itu, dijelaskan Dandim 0405/Lahat yang lama, dirinya mohon doa restu nantinya di penugasan selanjutnya, memperoleh perlindungan dari Allah SWT. Kalau diijinkan dapat kembali ke Sumatera Selatan (Sumsel).
“Akan tetapi, berpisah hanya sementara, bak pepatah jauh dimata dekat dihati,” pungkas Toni Oki Priyono.
Sementara, Dandim 0405/Lahat yang baru, Letkol Inf Asis Kamarudin SE MIP mengatakan, dirinya sebagai warga baru di satuan ini, tentunya perlu bimbingan dan pembinaan dari para senior, kepala daerah dan Forkompimda di 3 daerah.
“Kodim 0405/Lahat ini membawahi 3 kabupaten/kota yakni, Lahat, Empat Lawang dan Pagaralam tentunya agar dapat diterima dan mohon kerjasama,” tegas Asis Kamaruddin.
Oleh karenanya, Ia berpesan, dirinya akan semaksimal mungkin memberikan yang terbaik kepada prajurit dan masyarakat. Sehingga, kekompakan, kebersamaan maupun kesolidan terus terbangun.
“Agar kiranya kepada Letkol Inf Toni Oki Priyono untuk mewarisi seluruh wawasan dan pengetahuan. Nantinya terhubung koneksi yang aman dan nyaman, kondusif,” pintanya.
Sedangkan, Pj Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri Denin AP, MM mengucapkan, selamat bertugas dan menempati yang baru kepada Letkol Inf Toni Oki Priyono, dan selamat datang kepada Letkol Inf Asis Kamaruddin di Kodim 0405/Lahat.
“Tentu saja, hal ini merupakan bentuk perhatian khusus dari 2 perwira tinggi, guna menjalankan roda organisasi sehingga bisa mengayomi dan melindungi masyarakat,” cetus Pj Empat Lawang.
Maka dari itu, diharapkan Fauzan, tali silaturahmi yang selama ini terbangun terus dijalankan jangan sampai putus. Walaupun, sudah berada di tempat penugasan baru. Semoga saja, kedepannya bisa membawa warna tersendiri guna melanjutkan pekerjaan yang belum sempat dilaksanakan.
“Semoga sukses selalu untuk Dandim 0405/Lahat lama Toni Oki Priyono, dan tetaplah menjaga silaturahmi yang selama ini telah terjalin, dan mudah-mudahan kekompakan, kekeluargaan, kesolidan, dan kebersamaan terus terbangun,” pinta Bupati Empat Lawang. (Din)