Pastikan Pekerja Sehat, IPDA Dodi Permana Datangkan Pos UKK Puskesmas Sukarami


LAHAT, suarasumsel.net —– Kegiatan pos upaya kesehatan kerja (UKK) yang dilakukan oleh Tim Puskesmas Sukarami di Bank Sampah DP Partner kecamatan Gumay Talang, Kabupaten Lahat, di Apresiasi IPDA Dodi Permana SH, MM, sekaligus Direktur Bank Sampah DP Partner.

Acara pos upaya kesehatan kerja (UKK) tersebut, dilaksanakan pada Selasa (12/12/2023). Kegiatan yang dilakukan oleh Tim Puskesmas Sukarami ini antara lain, skrining kesehatan bagi pekerja DP Partner serta pemberian obat obatan secara gratis.

Kepala Puskesmas (Kapus) Sukarami kecamatan Gumay Talang Kabupaten Lahat, Siska Erlianah SKM, melalui pemegang program UKK Neneng Listiani mengatakan, giat Pos Upaya Kesehatan Kerja (Pos UKK) ini merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan bersumber daya masyarakat (UKBM) juga sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat dikelompok pekerja Informal.

“Terutama, dalam upaya Promotif dan Preventif untuk melindungi pekerja agar hidup sehat, dan terbebas dari gangguan kesehatan serta pengaruh buruk yang diakibatkan oleh pekerja,” ungkapnya.

Menurutnya, Pos UKK sangat penting sebagai wadah pembinaan dan pengawasan pelaksanaan kesehatan kerja oleh Puskesmas.

“Dan, kegiatan ini sudah dilaksanakan 1 (satu) bulan sekali di DP Partner, sehingga, para pekerja DP Partner dapat bekerja dengan aman, sehat, dan produktif,” tegasnya.

Sementara, IPDA Dodi Permana SH, MM selaku Direktur Bank Sampah DP Partner mengaku, mengapresiasi atas kegiatan tersebut, dan menyampaikan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya atas perhatian Puskesmas Sukarami terhadap kesehatan pekerja di DP Partner.

“Sekali lagi, saya mewakili para pekerja DP Partner mengucapkan terimakasih atas kegiatan tersebut, sehingga, pelayanan masyarakat yang diberikan DP Partner dapat berjalan Optimal dan Profesional,” tutup mantan Kanit Reskrim Polsek Pulau Pinang. (Din)

Berita Terkait

Top