Polsek Kikim Timur Polres Lahat Berikan Bantuan Untuk Korban Kebakaran


LAHAT, suarasumsel.net —— Bencana kebakaran yang menimpa masyarakat desa Gunung Kembang kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat, mengundang banyak perhatian. Bentuk kepedulian sesama ini, juga diberikan oleh jajaran Polsek Kikim Timur, Polres Lahat, Polda Sumsel.

Turut hadir dalam kegiatan pemberian bantuan untuk para korban kebakaran didesa Gunung Kembang tersebut, Kapolsek Kikim Timur AKP Hendri SH, MH, Ketua Ranting Bhayangkari, beserta anggota Polsek Kikim Timur.

“Bantuan untuk para korban bencana kebakaran didesa Gunung Kembang kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat tersebut, merupakan bentuk perhatian kita sesama umat muslim dan sesama hamba Allah SWT,” ungkap Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH, SIK, MH, melalui Kapolsek Kikim Timur AKP Hendri SH, MH, pada Kamis (05/09/2024).

Untuk bantuan yang diberikan kepada para korban kebakaran, diakui mantan Kapolsek Kota Agung ini, sembako berupa beras, mie, telor, air mineral, pakaian layak pakai, dan juga uang tunai.

“Semua itu, merupakan kumpul dana sukarela dari seluruh anggota Polsek Kikim Timur. Dan, bantuan tersebut telah kita salurkan kepada para korban kebakaran pada Rabu kemarin,” ulasnya.

Hendri mengatakan, semoga bantuan beras, mie, telur, air mineral yang dikemas dalam bentuk Sembako, Pakaian dan Uang ini, sedikit dapat membantu para korban terdampak bencana kebakaran.

“Kami berharap bantuan ini, dapat sedikit meringankan beban bagi para korban bencana kebakaran didesa Gunung Kembang kecamatan Kikim Timur,” pungkas Kapolsek Kikim Timur. Seraya menambahkan, semoga para korban kebakaran dapat diberikan ketabahan atas ujian ini.

Salah satu korban kebakaran Leman Amin menyampaikan, ucapan terimakasih kepada Polres Lahat, khususnya Kapolsek, Ketua Bhayangkari, dang anggota Polsek Kikim Timur atas bantuan yang diberikan.

“Sekali lagi, saya mewakili korban kebakaran lainnya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Kapolsek Kikim Timur dan jajarannya, semoga dapat dibalas oleh Allah SWT,” ucap Leman Amin. (D1N)

Berita Terkait

Top