Turnamen Sepakbola Mini Soccer Digelar Selama 3 Hari di Lapangan PJKA


 

LAHAT, suarasumsel.net —– Bertempat di Lapangan PJKA kelurahan Gunung Gajah (Gugah) kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, telah dilaksanakan Turnamen Sepak Bola Mini Soccer antar SMP dan SMA dalam rangka HUT Republik Indonesia tahun 2023.

Acara turnamen Sepak Bola Mini Soccer tersebut, digelar sejak Minggu tanggal 13 Agustus 2023 dipusatkan di Lapangan PJKA kelurahan Gugah kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, yang dibuka langsung oleh Orang Nomor Satu Pemimpin Lahat.

Bupati Lahat H. Cik Ujang SH menyampaikan, kegiatan ini harmonisasi keakraban dan persaudaraan antara pelajar SMP maupun SMA di kabupaten Lahat tetap terjalin dengan baik tanpa mengesampingkan semangat berkompetisi.

Yang tak kala penting, pesan Bupati Lahat hindari hal hal yang tidak ada manfaatnya jagalah emosi agar dapat menjadi potensi diri yang optimal dengan prestasi yang membanggakan.

“Diharapkan semua peserta dapat berpartisipasi dengan aktif, saling menjaga, keamanan dan ketertiban, dalam pelaksanaannya, dengan kegiatan ini mari kita jadikan sebagai wadah untuk meraih prestasi serta memupuk disiplin, sportivitas, tanggung jawab dan saling menghargai, dengan penuh rasa kebersamaan,” ungkap Bupati Lahat H. Cik Ujang SH.

Sementara, Ketua Askab PSSI Lahat Limra Naufal ST. MT menegaskan, selain memeriahkan HUT RI ke-78 tahun 2023, menghidupkan kembali lapangan legendaris PJKA di kabupaten Lahat, membangkitkan kembali kemeriahan sepak bola dari anak anak sekolah dan tentunya kegiatan yang berlangsung selama 3 (tiga) hari.

Selain itu, kegiatan ini dilaksanakan diakui Limra Naufal, mempunyai sasaran menjauhkan anak anak dari pengaruh Negatif, kalau 3 hari kegiatan ya minimal 3 hari tidak/berkurang pegang Handphone.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pak Bupati Lahat H. Cik Ujang SH, Wabup Lahat H. Haryanto SE, MM, MBA, Sekda Lahat Chandra SH, MM, Kadispora Lahat Drs.Benny M.Si, Ketua KONI dan seluruh panitia yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini,” ucap Limra.

Terakhir, Bupati Lahat H. Cik Ujang SH melalui Askab PSSI juga telah membagikan Bola ke SSB, Club, di kecamatan diwilayah Kabupaten Lahat. (Din)

Berita Terkait

Top