Dodi Turunkan Tarif Listrik Untuk Warga Muba


Di HUT Muba ke 65 Tahun, Bupati Muba Dr.H.Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA menyampaikan kabar gembira bagi pelanggan PT MEP diseluruh wilayah Kabupaten Musi Banyuasin mengenai penurunan tarif listrik sebagai kado ulang tahun Muba, baik untuk katogori rumah tangga, bisnis, maupun kantor pemerintah.

Adapun penurunan meliputi tarif golongan rumah tangga dari Rp.2.060,/KWH menjadi
Rp.1.895 /KWH.Untuk golongan bisnis dari
Rp 2.167 /KWH menjadi 1.985 /KWH.
Demikian juga pelanggan golongan kantor Pemerintah penurunan dari tarif listrik dari
Rp 2.085 /KWH menjadi Rp 1.877/KWH.

menurut Augie Bunyamin selaku Direktur PT.MEP mengatakan bahwa dengan adanya penurunan tarif listrik yang telah diputuskan dan disampaikan oleh Bupati Muba pada saat HUT Muba ke 65 ditengah pademi covid 19

bersamaan dengan ini kami sampaikan bahwa kita terus berupaya meningkatkan pelayanan dengan melakukan pemeliharaan jaringan untuk kehandalan listrik PT.MEP diwilayah Muba dengan mensiagakan 24 jam tim tehnik dibawah Komando Joko Azadi dibantu Kantor pelayanan dan Kaja yang ada dikecamatan kecamatan agar listrik tetap terjaga dan cepat mengatasi permasalahan listrik.dilapangan

dalam kesempatan ini juga diberitahukan jika pelanggan ada masalah listrik silakan segera hubungi no call center mep 08117388818 dan 0811793050

mengenai tarif listrik PT.MEP turun
yang telah disampaikan Bupati Dodi segera kami lakukan sosialisasi keseluruh pelanggan

besar harapan kami semoga apa yang diharapkan kita bersama dengan cepat terwujud atas kerjasama semua pihak kami haturkan terimakasih”jelasnya. (Lin)

Berita Terkait

Top