Peduli Yayasan Sosial, Ratu Dewa Hadiri Milad RMPN Ke – 4


PALEMBANG, suarasumsel.net — Pejabat (Pj) Walikota Palembang, Drs Haji Ratu Dewa MSi, Jumat (10/5) menghadiri Milad Relawan Muda Peduli Nusantara (RMPN) Ke-4 dan malam Anugerah relawan di aula rumah dinas Walikota Palembang sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota terhadap Yayasan Sosial.

Dalam kata sambutannya, Ratu Dewa mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada RMPN atas sumbangsih dan pengorbanan para relawan yang selama empat tahun ini tetap terus konsisten dalam melaksanakan program-program sosial.

“Sebagai Pemerintah kota, kami juga memberikan apresiasi dan semoga bisa terus bersinergi kedepannya. Yayasan ini sangat peduli dengan sesama dan juga kegiatan sosial yang cukup memberikan arti serta manfaat bagi pemerintah kota,” katanya.

Founder RMPN, Johannes Firano mengucapkan terima kasih kepada seluruh Relawan yang tanpa digaji berjuang bersama dalam membangun dan membesarkan RMPN, banyak hal yang sudah dilakukan para relawan tanpa pamrih, RMPN hanya ingin bermanfaat bagi masyarakat Sumsel khususnya kota Palembang.

“Mohon doakan tahun ini kami bisa mendapat bantuan dari Kementerian Pendidikan melalui Balai Bahasa Propinsi Sumatera Selatan sebesar lima juta dan saat ini dalam proses verifikasi , mudah-mudahan terealisasi tahun ini, harapan kami kedepan semoga semakin banyak masyarakat yang mensupport, dan apa yang kita lakukan hari ini menjadi manfaat dan berkah untuk semua,” ucapnya.

Joe berharap, Yayasan RMPN yang sudah ada izin dari pemerintah melalui OPD terkait dapat mendirikan panti asuhan, bahkan universitas, serta bisa mendirikan sekolah bagi yang tidak mampu, menyalurkan paket c bagi yang tidak lulus sekolah. (Red)

Berita Terkait

Top