Pj Walikota Palembang Hadiri Grand Opening All New RUJ 1986


PALEMBANG, suarasumsel.net — Pejabat (Pj) Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa MSi, Jumat (10/5) menghadiri Grand Opening all new RUJ 1986 Palembang di Jalan Mayor Salim Batubara Nomor 167 Kelurahan 20 Ilir B2 kecamatan Kemuning sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota atas pertumbuhan pelaku usaha.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun,
RUJ 1986 merupakan usaha yang bergerak dibidang bengkel pembuatan sarung jok mobil yang menghadirkan desain inovatif serta menjadi pusat kreativitas dan teknologi, dengan lebih dari 40 jok display, pelanggan dapat memilih desain, bahan dan sistem pembayaran secara langsung.

Disela – sela kegiatannya, Ratu Dewa mengatakan, bahwa kreativitas adalah kunci untuk terus memajukan perekonomian, oleh karena itu, Pemerintah kota Palembang berkomitmen untuk mempermudah dan mempercepat semua proses perizinan bagi pelaku usaha guna memajukan perekonomian.

“Pemerintah kota Palembang memberikan apresiasi terhadap upaya RUJ 1986 dalam meningkatkan perekonomian, kami siap mendukung langkah-langkah inovatif seperti ini dengan mempermudah dan mempercepat proses perizinan sesuai dengan tuntutan dan perkembangan zaman yang semakin berkembang,” Tandasnya.

Owner RUJ 1986, Jimbo Lukito menambahkan, Workshop baru ini memberikan sentuhan yang baru dari sisi inovasi teknologi khususnya kepada calon pelanggan untuk memilih desain, bahan, dan kemudahan dalam sistem pembayaran.

“Disini pelanggan bisa melihat hasil pembuatan jok secara langsung, real detailnya seperti apa, kerapiannya seperti apa, karena jok nya sudah ada semua disini. Sebenarnya kita menggarap semua jenis mobil dimulai dari LCDC sampai semua jenis mobil, tapi memang marketnya terbentuk dengan sendirinya dan statemen termahal di Palembang itu dari customer,” tambahnya. (Red)

Berita Terkait

Top