Bersama Tim, Anggota DPRD Sumsel Samsul Bahri Kurban 1 Sapi dan 3 Ekor Kambing


PRABUMULIH, suarasumsel.net — Idul Adha adalah hari raya umat Islam atau hari raya kurban yang jatuh pada tanggal 10 Dzulhijjah setiap tahunnya.

Di momen setahun sekali ini identik dengan penyembelihan hewan kurban seperti kambing, sapi, atau kerbau. Hewan-hewan ini nantinya akan disumbangkan kepada yang membutuhkan.

Pada momen tersebut, Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, (Sumsel), Dr.Ir.H.Samsul Bahri, MM melalui Tim Pemenangan  melaksanakan penyembelihan hewan kurban di rumah Riko Hendriansyah, ST yang beralamat di perum vina sejahtera 2 kelurahan Gunung Ibul, Kecamtan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih, Senin (17/6/2024).

Mewakili Tim Pemenangan Samsul Bahri di Prabumulih, Riko Hendriansyah, ST mengatakan, Hari ini, kita melaksanakan penyembelihan hewan kurban berupa 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing dari Pak Samsul Bahri dan tim pemenangan di Prabumulih.

“Terimakasih kepada Pak Samsul Bahri dan tim yang telah memberikan hewan kurban tersebut, kurban ini akan kita bagikan kepada tim pemenangan dan masyarakat sekitar, ” ujarnya.

Panitia kurban, Jamalludin mengungkapkan,
Kita bersyukur dan senang atas telah terlaksananya kegiatan kurban ini.

” Alhamdullilah, pelaksanaan penyembelihan hewan kurban berjalan dengan baik sampai penyaluran dengan tim dan warga sekitar,” ungkapnya.

Sementara itu salah seorang warga penerima daging qurban, Edi Mulwani merasa senang dan bersyukur karena ia menerima daging qurban tersebut.

“Alhamdulillah, terimakasih atas pemberian qurban yang diberikan oleh Pak Samsul Bahri bersama tim pemenangannya,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Gata yang merasa bersyukur karena menerima daging kurban dari Samsul Bahri dan timnya.

“Kami sangat berterimakasih dan bersyukur, karena diberi daging kurban oleh Pak Samsul Bahri dan timnya,” ucapnya.(Ermawati )

Berita Terkait

Top