Walikota Pagar Alam Buka Acara Penarikan Undian Bank BRI
Panen Hadiah Simpedes (PHS) merupakan agenda rutin Bank BRI yang dilakukan dalam waktu 6 bulan sekali dan diikuti oleh 6 unit Kantor Cabang Bank BRI seperti Unit Kota Pagar Alam, Unit Dempo permai, Unit Jarai, Unit Muara Pinang, Unit Pendopo dan Unit Tanjung Sakti dengan hadiah Grand prize 1 unit mobil Suzuki Ertiga,selasa (10/08/2021)
Pada sambutannya, Walikota Pagar Alam, mengatakan bank BRI merupakan salah satu bank negara yang mempunyai banyak sejarah dan salah satu penyumbang terbesar di Indonesia.”Selain mempunyai banyak sejarah di Kota Pagar Alam, Bank BRI juga telah menjadi mitra masyarakat Indonesia (Khususnya masyarakat Kota Pagar Alam) terutama pada sektor ekonomi mikro”, kata Walikota.
Walikota menambahkan, Pemkot Pagar Alam mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya karena telah ada dan membantu masyarakat Kota Pagar Alam dalam waktu yang sangat lama dan sampai saat ini masih terus melayani masyarakat Kota Pagar Alam. Serta Walikota mengucapkan selamat kepada para nasabah yang nantinya akan mendapatkan hadiah dari undian tersebut.
Walikota berharap kedepannya, Bank BRI Kantor Cabang Pagar Alam, dapat selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat untuk mendukung ekonomi mikro, serta menjadi mitra Pemkot dalam melaksanakan pembangunan di Kota Pagar Alam.
Diakhir sambutannya, Walikota kembali mengingatkan dan mengajak nasabah dan masyarakat yang hadir maupun yang menyaksikan undian melalui virtual, untuk ikut vaksin dan selalu menaati protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kota Pagar Alam.
Pada kegiatan ini juga turut dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Asep Irfan, Plt. kakankemenag Nafiqurahman, Kepala Kantor Cabang Bank BRI M. Hari Praharjo, Perwakilan Polres, Perwakilan Dinas Sosial Provinsi Antoni, Jamkrindo dan Askrindo serta para nasabah Bank BRI.(meg)