Manchester City Juara Liga Primer Inggris
Manchester City keluar sebagai juara Liga Primer Inggris 2020/2021. Kepastian itu didapat setelah Manchester United gagal memetik tiga poin usai dikalahkan Leicester City dengan skor 1-2 pada laga yang berlangsung di di Stadion Old Trafford, Rabu (12/5) dini hari WIB.
Secara keseluruhan, ini adalah gelar liga ketujuh Man City . Pasalnya, sebelum kompetisi berubah nama menjadi Liga Primer, The Citizens juga mengangkat trofi juara pada musim 1936/1937 dan 1967/1968.
Man City saat ini sejajar dengan Aston Villa dalam hal jumlah trofi terbanyak Liga Primer Inggris. Mereka berada di belakang Everton (9), Arsenal (13), Liverpooll (19) dan Man United (20).
Bagi Pep , ini merupakan gelar ketiganya di Liga Primer Inggris sejak menangani Man City pada musim 2016 lalu.
Pep merupakan pelatih pertama yang memenangkan trofi liga dalam tiga dari lima musim pertamanya mengelola klub papan atas di Liga Primer Inggris sejak Kenny Dalglish (1985-86, 1987-88 & 1989-90).
Pep pun setidaknya mampu menyamai rekor Jose Mourinho, Arsene Wenger, dan Bill Shankly. Fakta lainnya adalah Man City tercatat sebagai klub pertama yang memenangkan gelar meskipun berada di urutan kedelapan pada Hari Natal.
Selamat Manchester City !!